Senin, 17 Januari 2011

Pasta Kung Pao Chicken




Hampir tiap café mempunyai hidangan yang satu ini dalam menunya. Ayam kung pao yang khas rasanya, pedas dan gurih menjadi paduan serasi untuk pasta angel hair yang lembut dan gurih. Paduan rasa oriental dan Barat yang sangat serasi!

Bahan :
250 g pasta angel hair 1 tangkai daun ketumbar 2 sdm kacang mete goreng
Saus:
1 sdm minyak sayur
2 siung bawang putih, cincang halus
1 cm jahe, cincang halus
2 batang daun bawang, potong 2 cm
200 g daging ayam, potong dadu 1 cm
1 sdm tauco, haluskan
2 sdm saus cabai botolan
4 sdm saus tomat
1 sdt gula pasir
1 sdm saus tiram
1 buah MAGGI® Kaldu Blok Rasa Ayam
, remas
100 ml air
5 buah cabai merah kering, potong-potong
½ sdt minyak wijen

Cara Membuat :
  • Rebus angel hair dengan 1,5 liter air dan sedikit garam hingga lunak. Angkat dan tiriskan.
  • Saus: Tumis bawang putih dan jahe hingga wangi.
  • Tambahkan daun bawang dan ayam. Aduk hingga kaku.
  • Tuangi air, amsukkan cabai kering dan minyak wjen, didihkan.
  • Masukkan angel hair, aduk rata. Masak hingga kuah hampir habis.
  • Angkat. Taburi daun ketumbar dan kacang mete. Sajikan.

Tips :
  • Angel hair adalah jenis pasta yang berbentuk silinder kecil atau halus, mirip mi kering yang halus. Jika tak ada, bisa diganti dengan spaghetti atau fettucine.
  • Angel hair lebih cepat lunak dibandingkan jenis pasta lain. Cukup rebus sekitar 5 menit, angkat dan tiriskan segera.
Sumber : sahabatnestle

Tidak ada komentar:

Posting Komentar